Selasa, 08 Mei 2012

Tingkatkan Kinerja dengan Pribadi Positif

Tingkatkan kinerja dengan pribadi positif merupakan judul pilihan yang saya kutip dari sebuah buku yang sangat powerfull yang berjudul "The Power of Positive Thinking". Sebenarnya saya belum siap untuk memposting artikel meningkatkan kinerja dengan pribadi positif ini, karena buku tersebut belum habis saya baca. Namun walaupun demikian ada beberapa kesimpulan yang dapat saya ambil dari apa yang telah saya baca, sehingga akan saya share kepada sahabat Super-Bee sekalian.

Pada dasarnya faktor yang mempengaruhi karekter kita adalah apa yang kita pikirkan, sebagaimana kata bijak yang sering kita dengar yaitu "Anda adalah Apa yang Anda Pikirkan". Dengan demikian jika kita berpikir positif, maka pribadi kita akan terbentuk menjadi pribadi yang positif. Namun sebaliknya jika kita berpikir negatif, maka pribadi kita  akan terbentuk menjadi pribadi yang negatif. Sama halnya jika kita berpikir kita akan kaya maka akan terbentuk secara realitasnya seiring dengan waktu usaha dan tindakan. Dan sebaliknya pula, jika kita tidak pernah berpikir bahwasannya kita akan kaya, maka akan terbentuklah realitasnya.

Lantas yang menjadi pertanyaannya adalah apa pengaruh kinerja kita meningkat dengan kita berpikir positif?. Jawaban dari saya ya jelas berpengaruh duonk ? Dengan berfikir secara positif, manusia bisa menjalankan kehidupannya dengan gembira. Seluruh beban pekerjaan yang setiap hari Anda emban akan terasa jauh lebih ringan dan Anda pun akan lebih cepat menyelesaikannya. Berbeda dengan orang yang selalu berpikir negatif, yang selalu mengeluh dan selalu mengatakan tidak bisa dan takut gagal atas apa yang ingin kita ia lakukan. Padahal rasa takut itu adalah musuh yang aneh tapi nyata yang harus kita basmi dalam ibu pertiwi pribadi kita. Anda dapat membaca Artikel sebelumnya untuk menghilangkan rasa takut ini yaitu :


Jika Anda sudah membacanya, maka saya akan melanjutkan postingan ini. Adapun tips sederhana tapi powerful yang akan saya berikan untuk menjadikan Anda selalu berpikir positf dan meningkatkan kinerja Anda seperti berikut ini :


1. Awali pagi Anda dengan senyum.

Dengan memberikan aura keceriaan di pagi hari, Anda akan merasa ringan dan tidak terbebankan oleh pekerjaan. Meskipun Anda harus berkemelut dengan kemacetan, disambangi oleh deadline yang menumpuk, dan segala tuntutan atasan Anda yang tidak bisa ditawar maka buatlah diri Anda seceria mungkin.

2. Bayangkan sesuatu yang menyenangkan.

Sugestikan diri Anda dengan hal-hal menyenangkan. Dengan memberikan sugesti diri Anda, secara perlahan Anda akan terbawa oleh sugesti Anda sendiri. Misalnya, bayangkan Anda akan mendapat uang yang banyak, atau bayangkan Anda akan bertemu orang terkasih, atau cuti panjang bersama keluarga Anda.

3. Senandungkan lagu kesukaan Anda.

Banyak yang bilang bahwa bernyanyi dapat merubah mood. Namun, senandungkanlah lagu-lagu yang ceria, jangan sampai mood Anda rusak karena Anda bersenandung lagu sedih.

4. Selalu berpikir positif.

Jangan biarkan sedikit pun pikiran negatif merasuki alam pikir Anda, karena menurut “law of attraction”, apa yang Anda pikirkan adalah apa yang akan Anda dapatkan. Jadi, tetaplah berpikir positif.

5. Lakukan semuanya dengan Ikhlas. (baca artikel sabar dan ikhlas adalah pilihan yang terbaik)

Hal ini juga sangat menunjang Anda dalam segala bidang. Karena jika segala aktivitas Anda dilakukan dengan ikhlas, maka secara tidak langsung Anda pun akan merasa nyaman melakukannya.

6. Apa yang Anda lakukan adalah cerminan diri Anda sendiri.

Memiliki pribadi yang baik tentunya menyenangkan untuk semua orang termasuk rekan kerja Anda. Anda akan lebih mudah mempererat hubungan kerjasama dengan klien. Orang akan lebih mudah bersimpati terhadap Anda. Suasana kerja yang kondusif akan dapat meningkatkan kinerja Anda.

Tips diatas merupakan kesimpulan apa yang telah saya baca dalam buku "the power of postive thinking". Semoga bermanfaat dan dapat membantu Anda menjadi pribadi yang lebih postif dan meningkatkan kinerja Anda.
Post title : Tingkatkan Kinerja dengan Pribadi Positif
URL post : https://adanggak.blogspot.com/2012/05/tingkatkan-kinerja-dengan-pribadi.html

0 komentar:

Show Emoticons

:a: :b: :c: :d: :e: :f: :g: :h: :i: :j: :k: :l: :m: :n: :o: :q: :s:

Posting Komentar